IPNews. Jakarta. Kepala Kejaksaan Negeri Jakarta Pusat, Bima Suprayoga SH. MHum menghadiri dan sekaligus menjadi Narasumber dalam kegiatan Pertemuan Forum Komunikasi Pimpinan Kota (Forkopimko) Jakarta Pusat.
Kegiatan itu bertempat, di Ruang Serbaguna Utama Kantor Pemerintah Kota Administrasi Jakarta Pusat, Selasa (1/11/2022).
Hadir dalam pertemuan tersebut unsur Fokopimko, UKPD, Kemenag Jakarta Pusat, MUI Jakarta Pusat, DMI Jakarta Pusat, Dewan Kota, FKUB, FPK, FKDM Kota, dan para Ketua FKDM Kecamatan diwilayah Jakarta Pusat.
Kasi Intel Jakarta Pusat Bani Immanuel Ginting, dalam keteranganya (1/11), mengatakan, kegiatan pertemuan itu bertujuan membangun kebersamaan antara Kejari Jakpus dengan unsur Forkopimko Jakarta Pusat, agar sinergitas tetap terjaga dan solid untuk kedepan yang lebih baik, ujarnya. (Her)